Surabaya – Fajar Nusantara News, Ketua PERCASI Kota Surabaya Drs. Didik Edy Susilo, MM beserta jajaran pengurus PERCASI Kota Surabaya masa bakti 2024-2028 melepas keberangkatan Atlet Catur Kota Surabaya yang akan bertanding pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XIV Provinsi Jawa Timur yang dilaksanakan pada tanggal 4-7 November 2024 di Kabupaten Bangkalan yang akan mempertandingkan nomor Catur Klasik, Catur Cepat dan Catur Kilat.
Keberangkatan atlet dilaksanakan pada hari ini Senin, 4 November 2024 di Kantor KONI Surabaya Jl. Bogen No 1 Kompleks Gelanggang Remaja Surabaya. Sebelumnya atlet catur sudah dibekali pelatihan oleh Binpres Bapak Soedarmadji Master Nasional. “Untuk kejuaraan POPDA kali ini kami menargetkan untuk mendapat 2 Medali Emas” kata Soedarmadji, MN. Selain pembekalan teknis, atlet juga dibekali motivasi bertanding oleh Pelatih Senior bapak Imam Buchori, WN, PN.
Adapun Atlet Catur Kota Surabaya yang bertanding pada kejuaraan POPDA antara lain :
Tim Putra :
1.Daniel Fortino (Perorangan )
2. Clayton Valentino (Beregu)
3. Ryu Manson Lieyanto (Beregu)
4. Aidan Atharwa Reyga Rumapar (Beregu)
Tim Putri :
1. Arumi Wahyu Wulansari ( Perorangan )
2. Abigail Finlady M. Q. T ( Beregu )
3. Raihanna Putri Artanti S ( Beregu )
4. Nadia Amalia Paramita ( Beregu )
Ketua PERCASI Kota Surabaya Drs. Didik Edy Susilo, MM mengatakan bahwa keberangkatan Atlet Catur pada POPDA kali ini merupakan sinergi yang baik antara PERCASI Kota Surabaya, KONI Kota Surabaya dan Disbudporapar Kota Surabaya.
Di saat yang sama juga terjadi pertemuan antara Ketua KONI Kota Surabaya Bapak Hoslih Abdullah dengan Ketua PERCASI Kota Surabaya terpilih tahun 2024-2028 Bapak Drs. Didik Edy Susilo, MM. Pertemuan ini untuk membicarakan tindak lanjut dari Hasil Muskotlub PERCASI Kota Surabaya 2024 yang mana PERCASI Kota Surabaya hingga saat ini masih menunggu Surat Rekomendasi Pengukuhan Susunan Pengurus PERCASI Kota Surabaya Masa Bakti 2024 – 2028 dari KONI Kota Surabaya yang mudah-mudahan dalam waktu dekat ini sudah bisa diterbitkan dan akan segera dilaksanakan Pelantikan. (Masnur)