Sulsel – Fajar Nusantara News, TNI Angkatan Laut (TNI AL) menggelar gladi bersih dalam rangka Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) ke-4 tahun 2023 yang akan berlangsung pada 5-8 Juni 2023 mendatang di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Puluhan peterjun dari Komando Pasukan Katak (Kopaska) dan Intai Ampibhi (Taifib) Korps Marinir meramaikan suasana langit di kawasan Dermaga Soekarno Hatta, Makassar, yang akan menjadi tempat pembukaan MNEK 2023.
Selain para peterjun payung, pesawat-pesawat Bonanza milik TNI AL dari Pusat Penerbangan TNI AL (Puspenerbal) yang tergabung dalam “Neptune Flight Harmony”, juga menyuguhkan atraksi dengan membentuk berbagai formasi.
Kegiatan ini merupakan bagian dari prosesi Opening Ceremony yang akan dilaksanakan pada 5 Juni 2023, dan dihadiri pejabat pemerintah pusat dan pejabat Forkopimda Sulawesi Selatan serta Chief of Navy dari negara-negara peserta MNEK 2023. Rencananya para peserta dari 36 negara akan disambut dengan tarian kolosal khas masyarakat Makassar sebagai ucapan selamat datang.
Dalam rangkaian opening ceremony rencananya, para pejabat bersama tamu undangan VIP lainnya akan Onboard di KRI Bung Karno-369 untuk melaksanakan International Fleet Review (IFR) menuju kapal-kapal peserta latihan di area lego jangkar.
Selain itu juga akan ada kegiatan meninjau lokasi pelaksanaan Maritime Exhibition, peresmian Monumen MNEK yang berada di Central Point Indonesia (CPI), Lorong Wisata, dan Hotel Claro yang nantinya akan menjadi titik kumpul untuk para perwakilan Delegasi negara di dunia. (Hendra)